Author: Menko Polhukam Apresiasi Positif Aksi Damai Umat Islam
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Kemanan, Wiranto memberikan apresiasi positif kepada Umat Islam yang telah menyampaikan aspirasinya dengan damai. Menurut Menko Polhukam umat Islam yang turun ke jalan pada hari ini (4/11) telah mengedepankan akhlakul karimah. Puluhan bahkan ratusan ribu umat Islam turun ke jalan sejak pagi tadi. Namun dalam aksi tersebut bukan saja mereka cuan 123 telah menjaga ketertiban, melainkan juga menjaga kebersihan. Sejumlah kaum perempuan sibuk membagikan tempat sampah plastik hitam, dan para demonstran pun dengan tertib membuang sampah di tempat yang telah disediakan tersebut. *Pastikan Keamanan, Sang Menko pun Turun ke Jalan* Sebelumnya, suasana mencekam menyeruak di layar-layar kaca televisi, karena tumpahnya ribuan bahkan belasan ribu massa yang turun ke jalan menyerukan soal tuntutan penistaan.